KESIANGAN
Karangan: Dra Cahyati Herni
PAGI INI KUBANGUN TELAT
SINETRON MALAM MEMBUATKU MELEK
SEMALAM
KUBERANGKAT DENGAN TERGESA-GESA
KUAMBIL TAS DAN PAMIT
KUBERJALAN DENGAN CEPAT
DENGAN SEMANGAT YANG MENCIUT
TAKUT KESIANGAN
KUPERCEPAT LANGKAHKU SETENGAH
BERLARI
KETIKA KULIHAT GERBANG YANG
TERKUNCI
PAK SATPAM SUDAH BERKELILING
ALAMAT AKU HARUS MENGISI DAFTAR
HITAM
DI MEJA PAK SATPAM
ADUH, BATINKU MENJERIT
SATU LAGI NEGATIF POINKU
BERTAMBAH
OH AYAH DAN IBU, MAAFKAN AKU
KULIHAT JAM TANGANKU
SUDAH PUKUL TUJUH LEWAT SEPULUH
MENIT
AH, SEPULUH MENIT
JAM PELAJARAN BAHASA INDONESIAKU
TELAT,
TELAT LAGI BATINKU, MERUNGUT
HARUSKAH AKU BERDIRI LAGI DI
DEPAN
SELAMA SATU JAM PELAJARAN KARENA
MELANGGAR KESEPAKATAN ITU
OH, BU GURU MAAFKAN AKU
HATIKU BIMBANG DI DEPAN GERBANG
YANG TAK KUNJUNG DIBUKA
KULIHAT PAK SATPAM MENDEKATI
GERBANG
KAMU KESIANGAN LAGI KATANYA
ISILAH BUKU HITAMMU ITU
YA, PAK. JAWABKU PELAN
DULU, KAMU SUDAH BERJANJI
TAKKAN KESIANGAN LAGI
YA, PAK. SEMOGA INI YANG TERAKHIR
JANJIKU LAGI
TERIMA KASIH KATAKU
SAMBIL KULANGKAHKAN KAKI DENGAN
LESU
DAN SELEMBAR SURAT IZIN MASUK DI
TANGAN
KUMENUJU KELASKU
KUUCAPKAN SALAM DENGAN LEMBUT
KUCIUM TANGAN IBU GURUKU
KUCERITAKAN DENGAN JUJUR ALASANKU
TERNYATA IBU GURUKU TIDAK MARAH
HANYA TERSENYUM DAN
MENUNUJUKKAN TEMPATKU UNTUK BERDIRI
LALU KUDAPAT SEBUAH NASIHAT
YANG AMAT PENTING BAGIKU DAN
TEMAN-TEMAN
DISIPLIN KATANYA
YA, DISIPLIN WAKTU INTINYA
MARI KITA PRAKTIKKAN
DALAM MENATA HIDUP INI
TERIMA KASIH, BU
AKU BERJANJI TAKKAN KESIANGAN
LAGI
0 komentar:
Posting Komentar